Pesona Keindahan Air Terjun 7 Tingkat Padang Panjang

Dipublikasikan oleh Syaful pada

Air Terjun 7 Tingkat Padang Panjang, adalah salah satu destinasi wisata yang menyimpan banyak keindahan tersembunyi. Keunikannya mampu membuat para wisatawan tertarik untuk mengunjunginya. Apa saja sih daya tarik wisata alam satu ini ?

Pesona Keindahan Air Terjun 7 Tingkat Padang Panjang

Air terjun dengan tujuh tingkatan memiliki pesona yang tampak begitu menawan. Wisata alam yang masih terjaga kemurniannya ini masih belum dijamah oleh banyak wisatwan karena lokasinya yang berada di dalam hutan bukit barisan.

1.      Alamat dan Rute Menuju Lokasi Wisata

Keindahan Air Terjun ini bisa anda nikmati dengan mengunjungi lokasinya yang berada di Lubuk Minturun, Kecamatan Koto Tengah, Kota Padang. Lokasi air terjun dekat dengan jalan raya dan akses menuju ke objek wisata pun cukup mudah.

Ada dua jalur yang dapat ditempuh untuk menuju ke Air Terjun 7 Tingkat, dimana jalur pertama dimulai dari pusat Kota Padang Panjang. Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi atau menaiki kendaraan umum. Perjalanan rute pertama memakan waktu sekitar 30-45 menit.

Sementara jalur kedua ini diperuntukkan bagi anda petualang sejati, jarak yang harus ditempuh cukup jauh sekitar 90-120 menit. Jalur ini memiliki kemiringan Bukit Barisan dan dinding bukit yang cukup terjal, sehingga perlu kehati-hatian dan menguji adrenalin.

Nah, bagi anda yang ingin menuju lokasi wisata dengan mudah dan praktis, manfaatkan agen tour & travel terbaik di Kota Padang. Bersama Pelangi Holidays, perjalanan anda menuju objek wisata di Kota Padang akan terasa lebih mudah dan menyenangkan.

2.      Harga Tiket Masuk Objek Wisata

Harga tiket masuk ke destinasi wisata Air Terjun 7 Tingkat Padang Panjang terbilang sangat murah. Pengunjung hanya dikenai biaya tiket sebesar Rp 3.000 saja. Sementara untuk biaya parkir kendaraan bermotor dikenai tarif Rp 2000..

3.      Jam Operasional Objek Wisata

Tempat wisata air terjun ini mempunyai jam operasional yang telah ditetapkan. Kunjungan dibatasi sampai pukul 5 sore. Biasanya, pemandu akan meminta pengunjung untuk segera pulang sekitar pukul setengah 4 sore.

Oleh karena itu, bagi anda yang berminat ingin menikmati wisata alam di Air Terjun 7 Tingkat disarankan untuk datang saat pagi hari dan segera pulang saat menjelang sore hari. Jam operasional yang diberlakukan adalah demi keselamatan pengunjung itu sendiri.

4.      Aktivitas Menarik di Objek Wisata

Tempat wisata yang keindahannya begitu menakjubkan ini menawarkan berbagai aktivitas seru yang dapat dilakukan oleh pengunjung. Disana anda bisa menikmati kesejukan air terjun, apalagi saat mandi di siang hari yang panasnya menyengat.

Suasana di sekitar objek wisata masih sangat asri dan alami sehingga udara segar bisa anda nikmati sembari bersantai. Air Terjun 7 Tingkat memiliki view yang sangat indah sehingga sangat cocok dijadikan sebagai tempat rehat dan membuat pikiran kembali fresh.

Aktivitas menarik berikutnya yang bisa dilakukan yaitu berburu foto dengan latar belakang view yang indah. Air terjun ini mempunyai banyak spot foto yang keren dan eksotis. Keunikan air terjun sangat indah jika dijadikan sebagai background foto bersama keluarga.

5.      Fasilitas di Objek Wisata

Fasilitas yang tersedia air Air Terjun 7 Tingkat tergolong standar dan kurang memadai. Walaupun tidak begitu lengkap, namun tetap mampu menunjang aktivitas para wisatawan yang berkunjung. Salah satunya yang mudah ditemukan adalah spot foto yang instagramable.

Air terjun ini didukung oleh beberapa spot foto dengan pemandangan yang cantik dan kekinian. Dengan banyaknya spot foto inilah yang membuat para pengunjung tertarik mengabadikan momen selama berwisata disana.

Adapun fasilitas penunjang lainnya yaitu area parkir yang cukup luas sehingga dapat menampung banyak kendaraan. Anda juga dapat menggunakan toilet umum serta menikmati wisata kuliner di warung terdekat yang menyajikan aneka menu lezat khas kota Padang.

Nah, demikianlah ulasan seputar Air Terjun 7 Tingkat Padang Panjang yang merupakan wisata alam menakjubkan di Sumatera Barat. Bagi anda yang ingin menikmati perjalanan wisata murah, aman dan nyaman, pastikan pilih Pelangi Holidyas agen tour & travel terbaik!