Taman Margasatwa Budaya Kinantan, adalah salah satu objek wisata berupa kebun binatang tertua di Indonesia yang cukup populer di kalangan para traveller. Bagaimana cara berkunjung ke Taman Margasatwa Budaya Kinantan ? Yuk simak uraian berikut ini ya.

10 Keunikan dan Daya Tarik Taman Margasatwa Budaya Kinantan

Sesuai namanya, kawasan ini adalah tempat tujuan wisata yang paling tepat untuk menggali wawasan budaya. Di Taman Margasatwa Budaya Kinantan anda akan diajak mengenali beragam budaya dan adat masyarakat Minangkabau. Penasaran bukan ?

Baca juga : 16 Tempat Wisata Terbaru di Kota Bukittinggi dan Agam

1.      Sejarah Taman Margsatwa Budaya Kinantan

Mengenal sejarah akan sebuah objek wisata menjadi ketertarikan tersendiri. Sejarah Taman Margasatwa ini awalnya dibangun sebagai sebuah taman bunga. Kemudian sejak tahun 1929, taman bunga ini fungsinya dikembalikan menjadi sebuah kebun binatang.

Kebun binatang yang diberi nama resmi Kebun Binatang Bukittinggi ini sempat mengalami pertukaran koleksi dengan kebun binatang Surabaya pada tahun 1933. Hasil dari pertukaran ini, didapatkan sejumlah koleksi spesies fauna Indonesia Timur.

Kebun binatang ini pernah mengalami masa sulit saat pendudukan Jepanng. Dimana tentara Jepang waktu itu mengabaikan kawasan ini sehingga koleksi binatang yang ada di dalamnya tidak terawat dengan baik, bahkan sebagian mati terlantar.

Saat itu sejumlah fasilitas juga sempat dialih fungsikan guna memenuhi kebutuhan militer tentara Jepang. Namun kondisi perlahan membaik seiring era kemerdekaan Republik Indonesia.

Inilah yang mengawali Kebun Binatang Bukittingi menjadi Taman Margasatwa Kinantan pada tahun 1995. Di kebun binatang ini ada sejumlah koleksi dan berdiri sebuah bangunan rumah adat Minangkabau yang dikenal sebagai Rumah Adar Baanjuang.

2.      Daya Tarik Taman Margasatwa Budaya Kinantan

Ada banyak daya tarik dari objek wisata Taman Margasatwa Budaya Kinantan. Di kawasan ini para wisatawan dapat menyaksikan berbagai satwa unik dan langka yang dirawat dengan baik.

Spot wisata menarik lainnya adanya sebuah bangunan Rumah Adat Minangkabau yang disebut sebagai “Rumah Gadang” atau “Baanjuang”. Bangunan tradisional Provinsi Sumatera Barat ini cukup memikat perhatian para wisatawan yang berkunjung.

Nah, jika anda memasuki Rumah Adat Baanjuang di area wisata ini anda akan menemukan banyak koleksi barang yang didalamnya terkandung nilai sejarah dan budaya yang tinggi. Uniknya lagi, ada perhiasan serta alat kesenian khas Minang di dalam rumah adat tersebut.

Tak hanya itu, daya tarik kebun binatang ini juga ada pada sebuah jembatan eksotis yang menghubungkan dua objek wisata populer, yaitu Taman Margasatwa Budaya Kinantan dengan Bentenf Fort De Kock.

Jadi, dapat disimpulkan bahwa Taman Margasatwa Budaya Kinantan ini menjadi tempat tujuan wisata yang cocok bagi anda yang ingin menghabiskan liburan bersama keluarga. Pastikan pula jangan sampai salah pilih jasa tour & travel untuk menemani perjalanan wisata.

3.      Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional

Berapa harga tiket masuk ke Taman Margasatwa Budaya Kinantan ? Tiket masuk ke kawasan ini cukup murah, yaitu Rp 10.000 per orang. Dengan membayar biaya tiket masuk yang terjangkau, anda sudah bisa menikmati pesona unik yang ditawarkan objek wisata ini.

Sementara untuk jam operasionalnya, Taman Margasatwa Budaya Kinantan buka setiap hari mulai pukul 08.00-18.00 WIB. Jad, bagi anda yang hendak berkunjung ke tempat wisata ini sebaiknya datang pada jam operasional yang sudah ditentukan.

4.      Lokasi Taman Margasatwa Budaya Kinantan

Taman Margasatwa Budaya Kinantan merupakan salah satu objek wisata legendaris yang terletak di Kota Bukittinggi, Provinsi Sumatera Barat. Lokasi tepatnya berada di Jl. Cindua Mato, Benteng Ps. Atas, Guguk Panjang, Kota Bukittinggi, Sumatera Barat, Indonesia.

5.      Cara Berkunjung ke Taman Margasatwa Budaya Kinantan

Bagaimana cara berkunjung ke Taman Margasatwa Budaya Kinantan ? Untuk mengunjungi objek wisata ini dapat mengikuti petunjuk arah dengan bantuan Google Maps. Karena lokasinya yang strategis, sehingga mudah dijangkau oleh wisatawan.

Nah, jika ingin lebih praktis lagi anda bisa berkunjung ke kebun binatang legendaris ini bersama Pelangi Holidays. Merupaka agen tour & travel di Padang yang siap menemani perjalanan wisata anda selama di Bukittinggi.

Nah, itulah dia cara berkunjung ke Taman Margasatwa Budaya Kinantan yang perlu traveller ketahui. Jadi, bagaimana ? Tertarik mengunjungi objek wisata kebun binatang di Bukittinggi ini ? Jangan lupa ajak keluarga liburan bersama agar lebih seru dan menyenangkan!